Gambar: Sunlight.co.id |
Kebersihan menjadi syarat utama hidup sehat sebagai masyarakat. Banyak upaya bisa dilakukan demi menjaga kebersihan. Dalam keseharian kita misalnya, kebersihan peralatan makan harus dipenuhi agar kesehatan badan senantiasa terjaga. Proses membersihkan peralatan makan cukup sederhana, caranya dengan meneteskan cairan pembersih pada piring, kemudian digosokkan dengan spon 2-3 kali kemudian bilas menggunakan air yang bersih. Meski hal ini cukup sederhana, masih banyak orang khususnya pelaku usaha kuliner yang mengabaikan pentingnya kebersihan peralatan makan. Kebersihan peralatan makan menjadi syarat utama bagi konsumen untuk memilih tempat makan. Hal yang sangat mudah untuk di amati oleh para konsumen di tempat makan yaitu kebersihan piring dan tempat pencuciannya. Namun kenyataannya tidak semua rumah makan memperhatikannya. Padahal saat ini jumlah rumah makan banyak dan beragam jenisnya. Untuk mempermudah rumah makan dalam membersihkan piring yaitu mereka dapat menggunakan mesin cuci piring. Dengan menggunakan alat ini mereka akan lebih efisien dalam mencuci piring.
Di rumah makan biasanya pengunjung jumlahnya sangat banyak. Apabila mereka menggunakan tenaga manual atau dengan cara dicuci menggunakan tangan maka pekerjaan itu akan memakan waktu yang lama dan dirasa kurang efektif dan efisien. Mesin cuci piring saat ini sangatlah dibutuhkan dirumah makan atau restoran yang menerima tamu dalam jumlah yang besar. Namun seringkali banyak ditemui rumah makan yang sepi dan tidak laku. Bukan karena makanan yang tidak enak sehingga pembeli tidak mau atau enggan datang dan makan dirumah makan tersebut, tetapi karena alat makannya yang kurang bersih sehingga membuat para pengunjung kurang nyaman dan kurang bisa menikmati hidangan yang disajikan oleh pemilik rumah makan. Hal ini juga terjadi di rumah makan yang memiiki banyak pembeli dan kewalahan menangani banyaknya piring yag kotor yang harus dicuci. Sehingga biasanya piring yang kotor hanya dicelupkan ke dalam ember berisi air bersih kemudian digosok-gosok dan ditiriskan begitu saja. Hal ini tentu akan merugikan pembeli karena makann yang dimakan menjadi tidak higienis dan dapat menyebabkan penyakit.
Untuk menghemat waktu, mereka tidak mencuci bersih, seringkali juga karena faktor manusianya yang merasa lelah dalam mencuci piring dalam jumlah yang banyak dan rendahnya kesadaran terhadap kebersihan. Jika hal-hal tersebut tidak ditemukan penyelesaiannya masalahnya, dapat mengakibatkan penurunan tingkat kepercayaan konsumen yang beraibat pada penurunan jumlah pembeli. Oleh karena itu, cara mencuci piring di rumah makan dan warung harus diubah agar konsumen merasa aman dengan mendapatkan makanan yang benar-benar terjamin kebersihannya. Mesin cuci piring dapat menjadi salah satu solusi untuk membantu mempercepat proses pencucian dan meningkatkan kualitas kebersihan rumah makan. Namun saat ini masyarakat masih sangat jarang yang menggunakan mesin tersebut karena dirasa mesin tersebut memiliki harga yang cukup mahal dan memang susah ditemui di toko-toko sekitar.
No comments:
Post a Comment
You can comment in English or Bahasa Indonesia
No Spam !